Back to News

The Importance of Dedicated Cloud Web Hosting and Cloud Server Backup for your Company's Performance

By: Marketing, AUG 17, 2020

Pengguna cloud service saat ini semakin banyak, selain penggunaannya yang dinilai membantu perusahaan menjalankan operasional yang lebih efektif dan efisien, cloud computing juga dirasakan cukup membantu ditengah masa pandemi Covid-19 saat ini, dimana banyak perusahaan yang masih menerapkan sistem bekerja dari rumah (Work From Home). Cloud computing membantu karyawan tetap produktif bekerja meskipun tidak ke kantor dikarenakan berbagai data dan aplikasi dapat diakses dengan mudah darimana saja dengan memanfaatkan koneksi internet, namun keamanan data perusahaan tetap menjadi hal penting yang harus diperhatikan. Sadar akan hal tersebut, Arthatel sebagai penyedia layanan managed cloud computing services memberikan layanan dedicated cloud web hosting untuk memastikan website perusahaan berjalan secara maksimal dengan data yang tersimpan pada cloud untuk menghindari  performa website yang lambat atau terjadinya downtime dan cloud server backup untuk membantu perusahaan melakukan pencadangan agar data-data penting yang dimiliki perusahaan tidak hilang saat terjadi hal-hal yang tidak diinginkan pada server perusahaan.

Melalui layanan dedicated cloud web hosting dari Arthatel, perusahaan akan mendapatkan manajemen website dengan hosting platform / control panel yang dibuat lebih sederhana (user friendly) untuk mempermudah pengguna dalam mengelola dan mengembangkan website. Dengan layanan dedicated cloud web hosting, tim managed services Arthatel memberikan layanan platform komputasi Community Enterprise Operating System (CentOS), perangkat lunak yang dirilis dengan menggunakan lisensi General Public License (GPL) dan cocok dipakai dalam skala Enterprise atau skala perusahaan. Tim managed services Arthatel juga membantu perusahaan untuk mendapatkan sertifikat Secure Socket Layer (SSL) pada website, yang berguna pada keamanan, meningkatkan reputasi dan ranking website pada mesin pencari. Dengan layanan dedicated cloud web hosting Arthatel memberikan akun File Transfer Protocol (FTP) yang dapat digunakan untuk melakukan sambungan ke server internet tertentu atau komputer, pertukaran data, ataupun remote server yang berguna untuk mengelola website tanpa harus masuk ke dalam akun hosting. Layanan dedicated cloud web hosting ini juga meliputi dedicated cloud server dengan virtual CPU, virtual RAM, dan virtual Storage dengan dedicated IP Public yang di install dan dikonfigurasi oleh tim managed services Arthatel.

Selain dedicated cloud web hosting, cloud server backup juga menjadi hal yang penting untuk menjaga keamanan data-data penting yang disimpan oleh perusahaan dengan pencadangan data yang disimpan pada cloud sebagai upaya antisipasi jika kerusakan atau kehilangan data. Pengaturan pencadangan (backup) dapat dipilih berdasarkan keinginan pengguna dalam setiap jam, harian, mingguan, ataupun dalam waktu – waktu tertentu yang telah ditentukan. Layanan cloud server backup Arthatel dapat memberikan layanan backup pada physical server to physical server, physical server to virtualization server, virtualization server to virtualization server, dan juga file database back up. Layanan ini juga dilengkapi dengan backup configuration dan backup monitoring. Keamanan data pada sistem Cloud Server Backup lebih terjamin dengan sistem pencadangan ini berbasis internet yang memiliki kapasitas pencadangan yang lebih besar, sistem enkripsi data, dan sistem pengamanan dengan password.

Dengan keunggulan yang dimiliki dedicated cloud web hosting dan cloud server backup tentunya dapat membantu perusahaan meningkatkan performanya dan tetap menjalankan bisnis sebaik mungkin. Dapatkan solusi layanan Managed Services dan informasi lebih lanjut mengenai dedicated cloud web hosting dan cloud backup server dengan menghubungi tim Sales kami melalui form disini atau dapat menghubungi kami melalui:

PT. Artha Telekomindo

18 Parc Place, Tower A, 3rd & 4th Floord

Sudirman Central Business District (SCBD)

Jl. Jenderal Sudirman Kav. 52-53

Jakarta 12190

Web                      : https://www.arthatel.co.id

Telepon               : (021) 255-25100

LinkedIn               : Arthatel

Instagram            : @arthatel.id

Facebook            : Arthatel